panduan shalat



CARA MENGERJAKAN SHALAT

1) Berdiri tegak menghadap kiblat dan niat mengerjakan sholat.



Lafal Niat Sholat Lima Waktu dan Shalat Jum’at

1.Bacaan shalat dhuhur

اُصَلّى فَرْضَ الظُّهْرِ اَرْبَعَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اَدَاءً للهِ تَعَالَى
"Sengaja aku shalat fardhu zhuhur` empat rakaat menghadap kiblat tunai karena Allah Ta'ala”.


2. Bacaan niat sholat ashar
اُصَلّى فَرْضَ الْعَصْرِ اَرْبَعَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اَدَاءً للهِ تَعَالَى

Sengaja aku shalat fardhu asar empat rakaat menghadap kiblat tunai karena Allah Ta `ala”.

اُصَلّى فَرْضَ الْمَغْرِبِ ثَلاَثَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اَدَاءً للهِ تَعَالَى

"
Sengaja aku shalat fardhu maghrib tiga rakaat menghadap kiblat tunai karena Allah Ta'ala”.



اُصَلّى فَرْضَ الْعِشَاءِ اَرْبَعَ رَكَعَاتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اَدَاءً للهِ تَعَالَى
"
Sengaja aku shalat fardhu isya' empat rakaat menghadap kiblat tunai karena Allah Ta'ala”.


5.Bacaan niat sholat subuh


اُصَلّى فَرْضَ الصُّبْحِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ اَدَاءً مَأْمُوْمًا للهِ تَعَالَى
"Sengaja aku shalat
fardhu subuh dua raknat menghadap kiblat tunai karena Allah Ta'ala”.


6.Bacaan niat sholat jum'at


اُصَلِّيْ فَرْضَ الجُمْعَةِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ اْلقِبْلَةِ اَدَاءً مَاْمُوْمًا لِلَّهِ تَعَالَى

“Sengaja aku  shalat jum'at dua rakaat menghadap qiblat  mamum  karena Allah ta'ala”.


2) Lalu mengangkat kedua tangan seraya membaca takbiratul ihram ((
الله اكبر

3) Setelah takbiratul ihram kedua tangan disedekapkan pada dada.


4) Kemudian membaca doa iftitah.

Doa Iftitah


اَللهُ أَكْبَرُ كَبِيْرًا وَالْحَمْدُ ِللهِ كَثِيْرًا وَسُبْحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَأَصِيْلاً. وَجَّهْتُ وَجْهِيَ لِلَّذِيْ فَطَرَالسَّمَاوَاتِ وَاْلأَرْضَ حَنِيْفًا مُسْلِمًا وَمَا أَنَا مِنَ الْمُشْرِكِيْنَ. إِنَّ صَلاَتِيْ وَنُسُكِيْ وَمَحْيَايَ وَمَمَاتِيْ ِللهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ. لاَشَرِيْكَ لَهُ وَبِذلِكَ أُمِرْتُ وَأَنَا مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ.
Artinya
Allah Maha Besar ,segala puji bagi Allah,Maha Suci Allah pada pagi dan petang, aku menghadapkan wajahku kepada Tuhan yang telah menciptakan langit dan bumi dengan segenap kepatuhan dan kepasrahan diri, dan aku bukanlah orang-orang yang menyekutukan-Nya. Sesungguhnya sholatku, ibadahku, hidup dan matiku hanyalah kepunyaan Allah, Tuhan semesta alam, yang tiada satu pun sekutu bagi-Nya. Dengan semua itulah aku diperintahkan dan aku adalah termasuk orang-orang yang berserah diri (muslim).

Dan boleh juga dibaca doa iftitah yang lain,seperti;

اللَّهُمَّ بَاعِدْ بَيْنِي وَبَيْنَ خَطَايَايَ، كَمَا بَاعَدْتَ بَيْنَ المَشْرِقِ وَالمَغْرِبِ، اللَّهُمَّ نَقِّنِي مِنَ الخَطَايَا كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ الأَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ، اللَّهُمَّ اغْسِلْ خَطَايَايَ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالبَرَدِ
Artinya :
“Ya Allah, jauhkanlah antara aku dan kesalahanku sebagaimana Engkau telah menjauhkan antara timur dan barat. Ya Allah, sucikanlah kesalahanku sebagaimana pakaian yang putih disucikan dari kotoran. Ya Allah, cucilah kesalahanku dengan air, salju, dan air dingin”

5) setelah selesai membaca doa iftitah, membaca a’uzubillah beserta membaca suarat al-fatihah
Surah Al-Fatihah
Selesai membaca doa ifritah, kemudian membaca Al-Fatihah sebagai berikut:
Al-Fatihah Ayat 1
Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.
Al-Fatihah Ayat 2
Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.
 Al-Fatihah Ayat 3
Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.
Al-Fatihah Ayat 4
Yang menguasai di Hari Pembalasan.
Al-Fatihah Ayat 5
Hanya Engkaulah yang kami sembah dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan.  
 Al-Fatihah Ayat 6
Tunjukilah kami jalan yang lurus,
Al-Fatihah Ayat 7
(yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri ni’mat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.
6) Selesai membaca Al-Fatihah,disunatkan bagi orang yang shalat sendirian atau imam untuk membaca ayat lain selain surat al-fatihah pada rakaat yang pertama dan kedua.
Seperti ;
Surat Al Kafirun
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَـٰنِ الرَّحِيمِ
قُلْ يَا أَيُّهَا الْكَافِرُونَ ﴿١﴾ لَا أَعْبُدُ مَا تَعْبُدُونَ ﴿٢﴾ وَلَا أَنتُمْ عَابِدُونَ مَا أَعْبُدُ ﴿٣﴾ وَلَا أَنَا عَابِدٌ مَّا عَبَدتُّمْ ﴿٤﴾ وَلَا أَنتُمْ عَابِدُونَ مَا أَعْبُدُ ﴿٥﴾ لَكُمْ دِينُكُمْ وَلِيَ دِينِ ﴿٦﴾

Artinya:
1). Katakanlah: Hai orang-orang kafir
2). Aku tidak akan menyembah apa yang kamu sembah
3). Dan kamu bukan penyembah Tuhan yang aku sembah
4). Dan aku tidak pernah menjadi penyembah apa yang kamu sembah
5). Dan kamu tidak pernah (pula) menjadi penyembah Tuhan yang aku sembah
6). Untukmu agamamu, dan untukkulah, agamaku

Surat Al-Ikhlas
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَـٰنِ الرَّحِيمِ
قُلْ هُوَ اللَّهُ أَحَدٌ ﴿١﴾ اللَّهُ الصَّمَدُ ﴿٢﴾ لَمْ يَلِدْ وَلَمْ يُولَدْ ﴿٣﴾ وَلَمْ يَكُن لَّهُ كُفُوًا أَحَدٌ ﴿٤﴾
Artinya:
1). Katakanlah: Dia-lah Allah, Yang Maha Esa
2). Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu
3). Dia tiada beranak dan tidak pula diperanakkan
4). Dan tidak ada seorangpun yang setara dengan Dia

7) Selesai mernbaca surah, lalu mengangkat kedua tangan setinggi telinga seraya membaca "Allaahu Akbar," kemudian rukuk (badannya membungkuk, kedua tangannya memegang lutut dan ditekankan antara punggung dan kepala supaya rata). Setelah cukup sempurna bacalah tasbih sebanyak 3 kali;
Image result for rukuk


سُبْحَانَ رَبِّيَ الْعَظِيْمِ وَبِحَمْدِهِ

"Maha Suci Alloh, Tuhan Yg MahaAgung serta memujilah aku kepada-Nya"

8) Selesai rukuk, terus bangkitlah tegak dengan mengangkat kedua tangan setentang telinga, seraya membaca:
11246884_871435272937663_1400261736_n.jpg
سَمِعَ اللهُ لِمَنْ حَمِدَهُ
Allah mendengar orang yang memuji-Nya
Pada waktu berdiri tegak (i'tidal) terus membaca:
رَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ مِلْءُ السَّموَاتِ وَمِلْءُ اْلاَرْضِ وَمِلْءُمَاشِئْتَ مِنْ شَيْئٍ بَعْدُ
Wahai Tuhan Kami ! Hanya Untuk-Mu lah Segala Puji, Sepenuh Langit Dan Bumi Dan Sepenuh Barang Yang Kau Kehendaki Sesudahnya.

9) Setelah i`tidal terus sujud dengan meletakkan dua lutut dan jari-jari kaki dan dua telapak tangan beserta dahi ke bumi seraya membaca “Allahu Akbar,” beserta membaca tasbih sebanyak tiga kali.
Image result for gambar sujud
سُبْحَانَ رَبِّيَ اْلاَعْلَى وَبِحَمْدِهِ 
Maha Suci Tuhanku Yang Maha Tinggi Dan Dengan Memuji-Nya.

Image result for duduk diantara dua sujud
10) Setelah sujud, kemudian duduk diantara dua sujut serta membaca "Allaahu akbar",dan setelah duduk membaca:

رَبِّ اغْفِرْلِيْ وَارْحَمْنِيْ وَاجْبُرْنِيْ وَارْفَعْنِيْ وَارْزُقْنِيْ وَاهْدِنِيْ وَعَافِنِيْ وَاعْفُ عَنِّيْ 
"Ya Alloh, ampunilah dosaku, belas kasihinilah aku dan cukupkanlah segala kekuranganku dan angkatlah derajatku dan berilah rezeki kepadaku, dan berilah aku petunjuk dan berilah kesehatan kepadaku dan berilah ampunan kepadaku.

11) setelah duduk antara dua sujut,lalu sujud yang kedua,seraya membaca tasbih sebanyak tiga kali.

سُبْحَانَ رَبِّيَ اْلاَعْلَى وَبِحَمْدِهِ 
Maha Suci Tuhanku Yang Maha Tinggi Dan Dengan Memuji-Nya.

12)  Duduk Tasyahud awal (Tahiyat Awal) apabila shalat yang dikerjakan berjumlah tiga rakaat atau empat rakaat.Cara duduk tasyahud awal adalah dengan ditegakkan kaki kanan dan kaki kiri diduduki,seraya membaca tasyahud;
Image result for duduk diantara dua sujud

Bacaan Tasyahud/Tahiyat Awal adalah sebagai berikut;

اَلتَّحِيَّاتُ الْمُبَارَكَاتُ الصَّلَوَاتُ الطَّيِّبَاتُ ِللهِ، السَّلاَمُ عَلَيْكَ اَيُّهَا النَّبِيُّ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ، السَّلاَمُ عَلَيْنَا وَعَلَى عِبَادِاللهِ الصَّالِحِيْنَ، أَشْهَدُ اَنْ لآ إِلَهَ إِلاَّاللهُ وَاَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهُ، اَللهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ
Artinya :
Segala penghormatan yang berkat solat yang baik adalah untuk Allah. Sejahtera atas engkau wahai Nabi dan rahmat Allah serta keberkatannya. Sejahtera ke atas kami dan atas hamba-hamba Allah yang soleh. Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan melainkan Allah dan aku bersaksi bahwasanya Muhammad itu adalah pesuruh Allah. Ya Tuhan kami, curahkanla rahmat atas Nabi Muhammad.

13) Tasyahud Akhir
Bacaan tasyahud akhir sama seperti tasyahud awal,akan tetapi ditambahkan selawat kepada keluarga Nabi dan lainnya;

Image result for tasyahud akhir
Cara duduk pada tahiyat akhir ialah:
a. Pantat langsung ke tanah, dan kaki kiri dimasukkan ke bawah kaki kanan.
b. Jari-jari kaki kanan tetap menekan ke tanah,
c. jari-jari tangan kiri dihamparkan,sedangkan tangan kanan digenggam kecuali jari telunjuk.
Bacaan tasyahud akhir adalah sebagai berikut;

اَلتَّحِيَّاتُ الْمُبَارَكَاتُ الصَّلَوَاتُ الطَّيِّبَاتُ ِللهِ، السَّلاَمُ عَلَيْكَ اَيُّهَا النَّبِيُّ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ، السَّلاَمُ عَلَيْنَا وَعَلَى عِبَادِاللهِ الصَّالِحِيْنَ، أَشْهَدُ اَنْ لآ إِلَهَ إِلاَّاللهُ وَاَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهُ، اَللهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ، كَمَا صَلَّيْتَ عَلَى سَيِّدِنَا اِبْرَاهِيْمَ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا اِبْرَاهِيْمَ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ كَمَا بَرَكْتَ عَلَى سَيِّدِنَا اِبْرَاهِيْمَ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا اِبْرَاهِيْمَ فِى الْعَالَمِيْنَ إِنَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ
 Artinya :
Segala penghormatan yang berkat solat yang baik adalah untuk Allah. Sejahtera atas engkau wahai Nabi dan rahmat Allah serta keberkatannya. Sejahtera ke atas kami dan atas hamba-hamba Allah yang soleh. Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan melainkan Allah dan aku bersaksi bahwasanya Muhammad itu adalah pesuruh Allah. Ya Tuhan kami, selawatkanlah ke atas Nabi Muhammad dan ke atas keluarganya. Sebagaimana Engkau selawatkan ke atas Ibrahim dan atas keluarga Ibrahim. Berkatilah ke atas Muhammad dan atas keluarganya sebagaimana Engkau berkati ke atas Ibrahim dan atas keluarga Ibrahim di dalam alam ini. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Agung.
14) Sesudah membaca tasyahud disunatkan membaca doa sebagai berikut;
Doa 1
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَعُوْذُ بِكَ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ وَمِنْ عَذَابِ النَّارِجَهَنَّمَ، وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَحْيَا وَالْمَمَاتِ وَمِنْ فِتْنَةِ الْمَسِيْحِ الدَّجَّالِ

 Artinya
“Ya Allah, Sesungguhnya aku berlindung kepadaMu dari siksaan kubur, siksa neraka Jahanam, fitnah kehidupan dan setelah mati, serta dari kejahatan fitnah Almasih Dajjal.”


Doa 2
اللَّهُمَّ اغْفِرْ ﻟِﻲ مَا قَدَّمْتُ وَمَا أَخَّرْتُ وَمَا أَﺳْﺮَرْتُ وَمَا أَعْلَنْتُ وَمَا أَﺳْﺮَفْتُ وَمَا أَنْتَ أَعْلَمُ بِهِ مِنِّي. أَنْتَ الْـمُقَدِّمُ وَ أَنْتَ الْـمُؤَخِّرُ لَآ إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ
 Artinya :
Yaa Allâh, ampunilah dosaku yang telah aku lakukan dan (dosa akibat dari kewajiban) yang telah aku tinggalkan, (dosa) yang aku rahasiakan dan yang aku lakukan dengan terang-terangan, serta (segala hal) yang aku telah melakukan dengan berlebihan dan segala dosa yang Engkau lebih mengetahuinya daripadaku. Engkau adalah al Muqaddim (Dzat Yang memajukan orang yang Engkau kehendaki dengan sebab mentaati-Mu atau sebab lainnya) dan Engkau adalah al Muakhkhir (Yang memundurkan orang yang Engkau kehendaki). Tidak ada yang berhak diibadahi kecuali Engkau'”.

Doa 3
اللَّهمَّ إِنِّي ظَلَمْتُ نَفْسِي ظُلْمًا كَثِيرًا كَبِيْرًا وَلَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ، فَاغْفِرْ لِي مَغْفِرَةً مِنْ عِنْدِكَ، وَارْحَمْنِي إِنَّكَ أَنْتَ الْغَفُورُ الرَّحِيمُ

 Artinya :
Yaa Allaah, sesungguhnya aku telah menzhalimi diriku dengna kezhaliman yang banyak, sedangkan tidak ada yang mengampuni dosa melainkan Engkau, maka ampunilah aku dengan ampunan dari sisiMu, dan rahmatilah aku; sesungguhnya engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

15) Selesai tahiyat akhir, kemudian salam dengan menoleh kekanan & kekiri dengan membaca:

Image result for bacaan salam shalat
اَلسَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
 Artinya
Semoga keselamatan, rahmat dan berkah Allah  selalu tercurah untuk kamu sekalian.


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.